Selasa, 31 Maret 2015

Cara Instal Driver VGA SIS Di Ubuntu 14.04 / 14.10

Punya laptop yang resolusinya amburadul atau tidak dikenal ketika mencoba Ubuntu 14.xx? Coba cek VGAnya menggunakan script ini via terminal
       sudo lshw -C video
jika yang muncul kemudian sebagai berikut
       ...
       product: 771/671 PCIE VGA Display Adapter
       vendor: Silicon Integrated Systems [SiS]
       ...
Selamat, VGA laptop Anda adalah VGA SIS, berarti kita serumpun dan sedang menghadapi masalah yang sama, yakni driver VGAnya tidak terinsal dalam paket default linux yang sedang kita pakai, alias harus instal sendiri.
Stop, jangan cari drivernya di Ubuntu Software Center, sampai kiamat tidak akan pernah Anda temukan. Berikut cara-cara instal driver VGA SIS di ubuntu 14.04 maupun Ubuntu 14.10 :

Senin, 30 Maret 2015

Cara Instal Software atau Paket Secara Offline di Ubuntu

Ubuntu adalah salah satu distro linux yang populer dan banyak digunakan saat ini. Selain penggunaannya yang user friendly, kini Ubuntu mencoba bertransformasi untuk menyentuh semua lini device, dimulai server, komputer, laptop, netbook hingga yang terbaru device handphone. Pengembanganunity desktop yang telah yang semakin bagus, baik dari segi tampilan, effect serta kemudahan dalam pengoperasiaannya benar-benar memanjakan para pengguna dari tingkat pemula hingga develop. Bahkan beberapa turunan Ubuntu (misal Linux Mint, Blankon, dll) juga meraih populer bersaing merebut hati para pengguna yang semakin luas (walaupun masih jauh tertinggal dari jumlah pengguna Windows).
Namun begitu, Ubuntu juga tidak pernah lepas dari permasalahan klasik seperti distro-distro linux lainnya. Dimulai dari yang paling akut yakni “pelitnya” dukungan vendor perangkat keras (tidak ada driver untuk linux) dan perangkat lunak populer (tidak membuat aplikasi yang bisa dijalankan di linux, seperti game atau aplikasi populer lainnya), hingga “susahnya”nya instalasi software bagi yang tidak memiliki akses internet (online Installer)

Senin, 06 Desember 2010

Jadwal Rilis Lengkap Ubuntu 11.04 [Natty Narwhl]

Dikutip dari situs Wiki Ubuntu, Ubuntu 11.04 dengan code name "Natty Narwhl" dijadwalkan akan relesase pada bulan April 2011, adapun jadwal selengkapnya sebagai berikut :

2 Desember 2011 : Alpha 1 [Tersedia untuk diunduh]
3 Februari 2011   : Alpha 2
3 Maret 2011       : Alpha 3
31 Maret 2011     : Beta
21 April 2011       : Release Candidate
28 April 2011       : Final Release Ubuntu 11.04

Minggu, 05 Desember 2010

Indonesia Sebagai Basis Ubuntu Di Masa Depan ???

Berdasarkan rekaman "Google Trends" yang diakses oleh penulis pada 05 Des 2010 jam 21.30, secara mengejutkan menempatkan "Indonesia" sebagai pemuncak rangking negara-negara yang menggunakan Keyword "ubuntu" maupun "Download Ubuntu" dengan kategori all regions dan all years. ini artinya jumlah pencari "Ubuntu" atau "download ubuntu" dengan menggunakan fasilitas mesin pencari Google menempatkan Indonesia sebagai juara dunia.

Senin, 29 November 2010

'Pembebasan' OpenOffice, Meretas Jalan Baru

Dari sejak pertama saya mengenal linux, terutama Ubuntu, perjuangan para 'komunitas' telah menginspirasi saya. Berikut ini adalah salah satu bukti perjuangan mereka untuk memberikan yang terbaik bagi pengguna sebuah software dan tentu dalam asas Open Source.

Bagi Linuxer, pasti kenal dengan OpenOffice (software perangkat perkantoran), dibawah naungan Sun Microsystem, OpenOffice melesat kencang mengganggu raksasa yang nyenyak dalam tidurnya, MS. Office. Hingga akhirnya Oracle datang mengakuisisi (Sun Microsystem). dampaknya adalah??????

Selasa, 10 Agustus 2010

Total Linux

Pada jam 10 tanggal 8 bulan 8 tahun '10, Laptopku benar-benar telah bersih dari jejak-jejak windows, sekarang yang ada hanya linux....

Kamis, 05 Agustus 2010

Happy Ending

Tadi pagi ketika aku mandi, tercium harumnya sabun yang mengingatkanku pada saat-saat persiapan mau ikut Seleksi Penerimanaan Mahasiswa baru beberapa tahun yang lalu, tidak terasa hari ini aku telah berjuang untuk keluar dari tempat yang aku buru, kampuss.. hari ini aku merdeka, tapi peperangan apalagi yang akan aku hadapi setelah ini?? aku tidak pernah tahu, dan perjuangan ini tidak akan pernah berakhir....

Yang penting Terus Semangat....

Selalu semangat, Spirit Fighting....